SERVICE DELIVERY JENIS LAYANAN DI KECAMATAN KEMBARAN

SERVICE DELIVERY JENIS LAYANAN DI KECAMATAN KEMBARAN

 

 https://youtu.be/FmrRG9dAxm4

 

Ada dua kelompok komponen yang harus diperhatikan untuk menciptakan suatu standar pelayanan, yakni service delivery dan manufacturing.

Komponen service delivery adalah komponen standar pelayanan yang terkait dengan proses penyampaian pelayanan, sedangkan komponen manufacturing merupakan komponen standar pelayanan yang terkait proses pengelolaan pelayanan internal organisasi.

Service delivery terdiri dari enam komponen, yaitu persyaratan, sistem, mekanisme, atau prosedur, jangka waktu layanan, biaya atau tarif, produk, serta penanganan pengaduan. Sedangkan komponen manufacturing terdiri atas dasar hukum, sarpras, kompetensi pelaksana, pengawasan internal, jumlah pelaksana, jaminan pelayanan, jaminan keamanan dan keselamatan pelayanan, dan evaluasi kinerja pelaksana.

Sebagai catatan, komponen service delivery ini menjadi fokus utama yang harus diperhatikan, karena pada komponen ini pihak penyelenggara pelayanan berhubungan langsung dengan pengguna layanan.

Komponen service delivery wajib dipublikasikan seluas-luasnya kepada masyarakat melalui berbagai media publikasi yang tersedia, agar memudahkan masyarakat dalam memperoleh informasi tentang layanan.

Oleh karena itu Kecamatan Kembaran berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik dengan antara lain mempublikasikan Service delivery dari 16 Standar Pelayanan yang sudah tercantum dalam Sistem Informasi Pelayanan Publik Nasional.

#pelayananpublik

#kecamatankembaran

#pekppp2023